Mas Doyok!

Mas Doyok!

Jika menurut sobat artikel ini bermanfaat,
silahkan vote ke Lintas Berita agar artikel ini bisa di baca oleh orang lain. AYO.. Beritahu Teman- teman kita

Mas Doyok!


Bersihkan History, Freshkan Hasil Cari

Posted: 09 Sep 2011 09:47 PM PDT

Lagi-lagi soal hasil cari Google yang kadang menipu. Setelah Google mengembangkan soal hasil cari yang lebih pribadi untuk setiap pengguna, akhirnya banyak blogger yang tertipu ketika melihat blog mereka dalam posisi yang baik, padahal tidak demikian.

Ada beberapa hal yang mempengaruhi perubahan hasil cari Google sehingga menjadi lebih personal. Salah satunya adalah bookmark, baik secara classic dengan bintang (baca: Bookmark Situs Favorit dengan Google) ataupun yang belakang mulai merebak yakni, google plus. Kemudian ada faktor-faktor lain seperti IP Indonesia misalnya, yang akan langsung diarahkan ke google.co.id. Dan yang tidak kalah menipu adalah soal Google History yang merekam jejak situs-situs yang sering di kunjungi dari Google saat dalam keadaan login. Situs-situs yang sering dikunjungi dari Google itu akan naik tingkat kepentingannya dalam mesin pencari, sehingga memungkinkan untuk selalu muncul ketika Anda melakukan pencarian.

Jadi, bagi Anda yang ingin hasil cari Anda tidak menipu dan lebih fresh, silahkan Anda hapus history pencarian Anda. Caranya mudah...
- Silahkan pergi ke: Google Web History
- Klik kotak untuk aktifkan (centang) semua history yang akan dihapus.
- Klik Remove All Web History


Anda juga bisa mematikan sementara fitur ini dengan klik tombol Pause. Jangan kaget ketika akhirnya hasil cari ini akan mengecewakan Anda karena blog Anda turun beberapa step, tapi itu adalah hasil sebenarnya untuk semua orang. Anda sebaiknya membaca juga artikel serupa berjudul: Cek Kekuatan SEO Anda di Google NCR. Semoga bermanfaat....

0 komentar:

Posting Komentar